Rehab Rumah Tidak layak Huni (RTLH) di Wilayah Kodim 1418/Mamuju Capai Progres 80 persen

    Rehab Rumah Tidak layak Huni (RTLH) di Wilayah Kodim 1418/Mamuju Capai Progres 80 persen

    Mamuju - Memasuki progres hari ke-13 pengerjaan Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) tahap 5 Tahun 2023 di Dusun Ende-ende, Desa Battuada, Kec. Bonehau, Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, Senin, 18/03/2023, Dandim 1418/Mamuju, Kolonel Inf M.Imasfy, SE, menyampaikan rasa syukur karena progress program unggulan Kasad di wilayah Kodim 1418/Mamuju ini telah mencapai 80% dari keseluruhan pekerjaan.

    Pengerjaan RTLH ini sedang berfokus pada rumah milik Bapak Yohanes, yang kini telah mencapai tahap pengecoran lantai ruangan, pemasangan pintu dan jendela.

    Dandim 1418/Mamuju menjelaskan, "Alhamdulillah, Kami sangat bersyukur melihat perkembangan positif dalam pengerjaan Rehab Rumah Tidak Layak Huni Tahap 5 tahun 2023 ini. Saat ini, pengerjaan Rehab RTLH sudah mencapai 80%, dan kami akan segera memasuki tahap finishing." Ucap Dandim 1418.

    Kegiatan Rehab RTLH yang dilaksanakan Kodim 1418/Mamuju ini merupakan salah satu implementasi perintah harian Kasad serta program 6K yang selalu dipegang erat oleh Pangdam XIV/Hsn.

    “Dandim berharap bahwa hasil dari upaya keras para anggota Kodim 1418/Mamuju ini akan membawa berkah dan manfaat yang besar bagi masyarakat setempat". tutup Kolonel Inf M.Imasfy, SE.

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 1427/Pasangkayu Gelar Upacara Pembukaan...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 142/Tatag hadiri Pembukaan TMMD Ke-118...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Forum Pemred SMSI Gelar Rapat Perdana, Bahas Program Strategis untuk Kemajuan Media Siber
    Kasrem 142/Tatag Hadiri acara Bimbingan Teknis Perempuan Antikorupsi
    Danrem 142/Tatag Berikan Arahan Tegas kepada Prajurit dan Persit Kodim 1427/Pasangkayu
    Danrem 142/Tatag Kunker ke Makodim 1427/Pasangkayu
    Babinsa Kodim Pasangkayu Kerahkan Warga Bersihkan Saluran Air di Dusun Baruga untuk Antisipasi Banjir

    Ikuti Kami