Perbaiki akses jalan agar masyarakat nyaman

    Perbaiki akses jalan agar masyarakat nyaman

    Majene - Babinsa Koramil 04/Malunda Kodim 1401/Majene Serda Alim Jaya bersama warga binaan bergotong royong melaksanakan pembersihan bahu jalan dan memperbaiki jalan bergelombang yang sulit dilalui kendaraan dengan panjang sekitar 500 meter di Desa Lombang Kecamatan Malunda Kabupaten Majene, Selasa (08/08/2023).

    Serda Alim Jaya selalu aktif dan menjadi motivator serta penggerak masyarakat untuk peduli terhadap kebersihan lingkungannya. Kegiatan kerja bakti tersebut difokuskan pada sasaran pembersih bahu jalan yang telah di tumbuhi rumput liar dan banyak sampah serta memperbaiki jalan bergelombang agar dapat dilalui kendaraan.

    "Kegiatan pembersihan bersama warga rutin dilakukan sebulan sekali. Tentunya melalui koordinasi semua pihak, baik perangkat desa maupun masyarakat untuk menentukan sasaran pembersihan, " pungkas Serda Alim Jaya.

    Terlihat Babinsa dan masyarakat begitu kompak dan antusias untuk membersihkan bahu jalan serta meratakan jalan yang bergelombang. Kegiatan ini dilaksanakan agar jalan yang menghubungkan antar Dusun Takapa dan Dusun Beroangin dapat dilalui dengan lancar dan meminimalisir terjadinya hal-hal yang dapat membahayakan masyarakat.

    " Kami berharap, melalui kegiatan ini akan membangkitkan semangat gotong-royong masyarakat dalam berbagai kegiatan, terutama dalam menjaga kebersihan lingkungan serta sarana dan prasarana agar terpelihara dengan baik dan nyaman untuk digunakan, " tutup Babinsa Serda Alim Jaya.

    majene
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Pangdam XIV/Hsn : Kontingen Rainas XII Tahun...

    Artikel Berikutnya

    Meriahkan HUT RI Ke-78 Tahun, Kodim 1418/Mamuju...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Babinsa Kodim 1428/Mamasa bersama masyarakat bersihkan saluran air
    Babinsa Kodim 1427/Pasangkayu Dampingi Petani Dorong Ketahanan Pangan Lewat Perawatan Jagung
    Kodim 1418/Mamuju Bersama DLHK Gelar Karya Bakti di Kelurahan Binanga
    Peran Aktif Babinsa Kodim 1401/Majene Dalam Mewujudkan Ketahan Pangan Di Wilayah Binaan
    Saluran Drainase Ditumbuhi Rumput Babinsa Kodim Polman Ajak Warga Kerja Bakti

    Ikuti Kami